Bupati Gus Irawan Tegaskan Manajemen Talenta ASN Harus Objektif, Dorong Perubahan dari Top Leader
Artikel | Senin, 26 Januari 2026
Share This :
Bupati Gus Irawan Tegaskan Manajemen Talenta ASN Harus Objektif, Dorong Perubahan dari Top Leader
Sipirok – Pemerintah Kabupaten Tapanuli Selatan terus memperkuat tata kelola aparatur sipil negara melalui penerapan Manajemen Talenta ASN yang terintegrasi dalam akun MyASN. Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Sarasi Lantai Tiga Kompleks Perkantoran Bupati Tapanuli Selatan, Sipirok, Senin (26/01/2026), dan dihadiri Wakil Bupati Tapsel H. Jafar Syahbuddin Ritonga, Sekretaris Daerah H. Sofyan Adil, para pimpinan OPD, kabag, sekretaris, kepala bidang, serta kasubbag umum dan kepegawaian seluruh OPD se-Kabupaten Tapanuli Selatan.
Bupati Tapanuli Selatan H. Gus Irawan Pasaribu menegaskan bahwa penerapan manajemen talenta telah memiliki dasar hukum melalui Surat Keputusan Bupati sejak April 2022. Menurutnya, keberhasilan sistem ini menuntut perubahan mendasar yang dimulai dari para pimpinan.“Manajemen talenta ini butuh perubahan dari top leader. Sejak pertama dilantik, saya sudah membuat gebrakan dengan mengadakan uji kompetensi terhadap seluruh pejabat di Tapanuli Selatan, dan itu sudah dilakukan dua kali. Sampai hari ini, sudah 1.015 ASN mengikuti uji kompetensi,” ujar Bupati.
Bupati juga meminta seluruh pimpinan OPD membentuk tim kerja yang solid serta memastikan setiap ASN yang terlibat benar-benar memberikan kontribusi nyata. Ia menekankan pentingnya ukuran kinerja yang objektif melalui sistem manajemen talenta.
Saat ini, jumlah ASN di Kabupaten Tapanuli Selatan tercatat sebanyak 6.853 orang, terdiri dari 2.187 PNS dan 4.666 PPPK. Bupati menegaskan bahwa untuk dapat masuk dalam kuadran unggul (box 7 dan 8) pada peta talenta, ASN tidak perlu melakukan pendekatan personal.
“Jangan minta ke saya. Tunjukkan kinerja. Saya selalu memuaskan atasan dengan kinerja. Kalau diberi pekerjaan tiga hari, saya usahakan satu hari selesai,” ungkapnya memberi motivasi.
Ia juga berpesan kepada seluruh pimpinan agar melakukan penilaian apa adanya. Menurutnya, tidak boleh lagi ada pendekatan-pendekatan lain selain pendekatan objektif berbasis kinerja dan kompetensi.“Ini titik awal kita berubah ke yang lebih baik. Tinggalkan yang lalu-lalu yang tidak baik," tegasnya.
Bupati turut meminta Badan Kepegawaian Daerah (BKD) memberikan strategi dan pendampingan agar kuadran ASN dapat meningkat dalam box talenta, yang mengacu pada dua indikator utama yakni sumbu X (kinerja) dan sumbu Y (potensi).
Lebih lanjut dijelaskan, manajemen talenta merupakan sistem pengelolaan ASN berbasis merit yang bertujuan memetakan potensi dan kinerja pegawai secara objektif, sehingga pemerintah dapat menempatkan orang yang tepat di tempat yang tepat. Di ujungnya, manajemen talenta menjadi instrumen penting untuk mendukung pencapaian visi dan misi Kabupaten Tapanuli Selatan menuju Tapanuli Selatan yang maju dan berkarakter unggul, sehat, cerdas, dan sejahtera menyongsong Indonesia Emas 2045,” ujar Gus.
Sementara itu, Kepala Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Tapanuli Selatan Ahmad Suaib Harianja menyampaikan bahwa keberhasilan manajemen talenta membutuhkan komitmen bersama seluruh ASN dalam mengisi kotak-kotak penilaian pada aplikasi manajemen talenta di MyASN.
“Manajemen talenta ini sudah kita terima melalui keputusan Bupati, sehingga wajib kita ikuti bersama.
Diperlukan komitmen seluruh ASN untuk mengisi dan menjalankan sistem ini dengan sungguh-sungguh,” ujarnya.
Melalui penerapan manajemen talenta ini, Pemkab Tapanuli Selatan berharap dapat memperkuat reformasi birokrasi serta mewujudkan aparatur yang berintegritas, profesional, dan berorientasi pada kinerja, demi tercapainya visi dan misi pembangunan daerah, " tutupnya.
Search
Popular Posts
Laporan Harga Harian Bahan Pokok Kab. Tapanuli Selatan Pasar Simarpinggan 26 Januari 2026
Senin, 26 Januari 2026
Laporan Harga Harian Bahan Pokok Kab. Tapanuli Selatan Pasar Pargarutan 23 Januari 2026
Jumat, 23 Januari 2026
Bupati Gus Irawan Tegaskan Manajemen Talenta ASN Harus Objektif, Dorong Perubahan dari Top Leader
Senin, 26 Januari 2026
Categories
Berita Terbaru
Laporan Harga Harian Bahan Pokok Kab. Tapanuli Selatan Pasar Simarpinggan 26 Januari 2026
Senin, 26 Januari 2026
Laporan Harga Harian Bahan Pokok Kab. Tapanuli Selatan Pasar Pargarutan 23 Januari 2026
Jumat, 23 Januari 2026