Tim Penilai Kecamatan Terbaik Dari Provinsi Turun Ke Kecamatan Marancar

Berita | Jumat, 08 Desember 2017

Share This :

Tim Penilai yang datang ke Kecamatan Marancar disambut hangat oleh Bupati Tapanuli Selatan H. Syahrul M Pasaribu SH beserta jajarannya di Kantor Camat Kecamatan Marancar, Jum,at (8/12).

Kecamatan Marancar Kabupaten Tapanuli Selatan masuk final sebagai Kecamatan terbaik Tingkat Provinsi Sumatera Utara tahun 2017. Kecamatan Marancar akan bersaing dengan 5 Kecamatan lainnya di provinsi Sumatera Utara untuk merebut tempat pertama, sebab Kecamatan yang masuk final sebanyak enam kecamatan dari seluruh kabupaten di Sumatera Utara.

Bupati Tapanuli Selatan dalam sambutannya menyebutkan bahwa Kecamatan Marancar ibarat salah satu daerah di dunia ini yang diturunkan Tuhan sekeping emas dari syurga. Hal tersebut dapat dilihat dari potensi alam yang luar biasa, seperti saat ini sedang dilaksanakan pembangunan proyek PLTA yang merupakan program strategis nasional, dan baru-baru ini yang lagi hangat diperbincangkan adalah penemuan spesies baru orang utan Tapanuli Selatan jenis Ponggo Tapanuliensis.

Tambahnya lagi, Marancar juga mempunyai kearifan lokal (Local Wisthem) yang patut dicontoh oleh daerah lain, misalnya di marancar hutannnya masih terjaga dengan baik. Kemudian Bupati menambahkan lagi bahwa dalam hal infrastruktur pembangunan jalan, warga marancar rela tanahnya digunakan untuk memperlebar jalan tanpa meminta ganti rugi kepada pemerintah, pungkasnya. 

Dalam acara penilaian tersebut Camat Marancar Arman Pasaribu S. Sos beserta Ketua TP. PKK Kecamatan marancar juga berkesempatan untuk Ekspos berbagai program unggulan pertanian, pariwisata dan pemerintahan Kecamatan Marancar, misalnya one village one product, pemanfaatan lahan kosong, ubi kayu sambal taruma, dodol jahe, kue cantik manis, aren, olahan salak, kopi, kue putu. Sementara di bidang pariwisata terdapat Air terjun silima, sisoma, sitimbulan, dan aek malakkut.

Sementara Tim Penilai dari Provinsi yang terdiri dari Afifi lubis Kabiro Provsu, Aspan Sopian Batubara Kepala Badan Pemdes Provsu, dan Damarwulan Kabiro Otda Provsu, merasa tersanjung dengan Kearifan Lokal yang dimiliki Kecamatan Marancar, sebab memasuki Kecamatan Marancar, sepanjang jalan masih dikelilingi hutan yang memiliki pohon besar-besar. Dia juga menambahkan sangat kagum dengan jargon Marmar Style kepemimpinan Bupati Tapanuli Selatan yang juga ditiru oleh semua Camat, Lurah dan Kepala Daerah di Tapsel, pungkasnya.

Acara final penilaian Kecamatan terbaik Tingkat Provinsi Sumatera Utara tersebut dihadiri oleh Wakil Bupati Tapsel Ir. Aswin Efendi Siregar MM, Sekda Tapsel Drs. Parulian Nasution MM, Asisten, Staf Ahli, Para Kadis, Camat, Wakil Ketua TP PKK Tapsel, PKK Kecamatan, Lurah, Kepala Desa, Denramil,  Kapolsek, Tokoh Adat, Tokoh Agama, Karang Taruna.

Infografis

© 2024 Kab. Tapanuli Selatan
| Situs Resmi Pemerintah Kab. Tapanuli Selatan